Karangwuni - (10/3). Bertempat di Aula Balai Kalurahan Karangwuni, telah dilaksanakan kegiatan serah terima pemberian sarana prasarana pinjam pakai bagi PAUD & TK di Kalurahan Karangwuni, Rabu (9/3). Acara serah terima dihadiri oleh unsur BPK Karangwuni, Pemerintah Kalurahan, dan perwakilan dari masing-masing lembaga PAUD dan TK Kalurahan Karangwuni.
Sarana prasarana pinjam pakai yang diberikan berupa 4 (empat) buah laptop dan 4 (empat) buah printer. Total anggaran yang dikeluarkan untuk pemberian sarana prasarana pinjam pakai ini sebesar Rp.37.141.000,00 yang berasal dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Kalurahan Karangwuni Tahun 2022 dengan sumber dana dari Silpa Dana Desa Tahun 2021.
Daftar penerima sarana prasarana pinjam pakai ini terdiri dari 4 (empat) lembaga pendidikan, yaitu KB Bintang Sembilan, TK PKK Ceria, TK Masyitoh Karangwuni I, dan TK Masyitoh Karangwuni II.
Lurah Karangwuni Anwar Musadad dalam sambutannya menyampaikan bahwa Pemerintah Kalurahan akan berupaya semaksimal mungkin untuk dapat memenuhi sarana penunjang kebutuhan pendidikan baik bagi TK maupun PAUD di Kalurahan Karangwuni.
Karena saat ini semua serba online, tanpa alat bantu mungkin guru akan kesulitan dalam menyelesaikan tugas. Adanya pemberian sarana prasarana pinjam pakai berupa laptop dan printer bagi masing-masing lembaga PAUD dan TK tentunya akan sangat membantu kegiatan pendidikan. Beliau berharap semoga pemberian sarana prasarana pinjam pakai ini dapat bermanfaat dan penerima dapat merawat aset yang telah diserahkan dengan baik.